TAKENGON  - BANJIR BANDANG MERUSAK RATUSAN RUMAH 


Foto Ratusan Rumah Rusak Diterjang Banjir Bandang di Kota Takengon kabupaten Aceh Tengah

MIDEUEN ACEH.EU.ORG , TAKENGON - Menurut data sementara dari dua kampung yang terimbas langsung terdapat 57 rumah rusak parah , Bisa jadi, jumlahnya bertambah karena mungkin masih ada yang belum terdata," kata Kepala Pelaksana BPBD Aceh Tengah, Ishak kepada Serambinews.com.

Menurut Ishak, pihaknya saat ini sedang melakukan pendataan terhadap jumlah warga yang ditampung di lokasi pengungsian mengingat banyaknya korban yang mengungsi akibat banjir bandang tersebur.

"Jadi lokasi pengungsian ditampung di dua tempat. Satu di komplek SD Paya Tumpi dan satu lagi di Balai Desa," jelasnya. 
Yang belum bisa didata, lanjut Kalaks BPBD Aceh Tengah ini, jumlah kerugian materi berupa harta benda milik warga karena kondisi sudah malam, sehingga tidak memungkinkan untuk didata.

"Malam ini, kita fokus kepada para pengungsi dulu. Dan beruntung tidak ada korban jiwa. Hanya rumah serta ada beberapa unit kendaraan warga yang rusak," tutur Ishak, Rabu (14/5/2020) malam Dia sebutkan, kejadian serupa juga terjadi di Kampung Daling, Kecamatan Bebesen, Kabupaten Aceh Tengah. Kejadian banjir tersebut, bersamaan dengan yang terjadi di Kampung Paya Tumpi (*)

Post a Comment

Previous Post Next Post